Gambar Ikan Pari

Harga Ikan Pari

Harga Ikan Pari – banyak orang mencari jenis ikan ini untuk dikonsumsi. Selain itu, kulit dan ekor ikan pari biasanya dibuat menjadi dompet, pajangan, dan kerajinan tangan lainnya.

 

Banyak juga orang yang menjadikan ikan pari sebagai ikan hias karena beberapa ikan pari memiliki corak yang menarik. Nah, bagi sobat yang penasaran dengan harga ikan pari dari berbagai macam jenis yang ada, kami akan mengulas harga ikan pari di bawah ini.

 

Sebelum itu, ada baiknya sobat sekalian mengetahui jenis ikan pari yang ada di pasaran, diantaranya:

 

Jenis-Jenis ikan pari

 

Leo X Motorola Stingray

 

Jenis ikan pari yang berasal dari Brazil ini memiliki tubuh berwarna coklat dengan titik polkadot berwarna hitam dan kuning di hampir seluruh tubuhnya.

 

Tiger Stingray

 

Seperti namanya, ikan pari ini memiliki corak belang belang seperti harimau. Jenis ikan pari ini hanya dapat ditemui di Venezuela, Amerika Selatan dan hanya dapat tumbuh hingga 1 meter.

 

Parnaiba River Stingray

 

Jenis ikan pari ini juga berasal dari Brazil, di sungai Parnaiba. Ikan ini berwarna coklat dengan pola lingkaran berukuran kecil di hampir seluruh tubuhnya. Ekor ikan pari jenis ini juga cukup kecil dan panjang dari jenis ikan pari lainnya.

 

Smooth Back River Stingray

 

Saat berada di dasar air, akan sulit membedakan ikan ini dengan bebatuan karena warnanya yang kecoklatan. Jika kita melihatnya dengan lebih seksama, corak pada ikan ini mirip dengan corak punggung kura-kura.

 

Bigtooth River Stingray

 

Jenis ikan ini juga berasal dari perairan Brazil. Seperti ikan pari sebelumnya, ikan pari ini memiliki corak yang serupa. Bedanya, ikan ini berwarna hitam keputihan.

Baca Juga :  Harga Ikan Oscar

 

Pure Black Diamond Stingray

 

Jenis ikan pari ini adalah yang paling langka dan paling mahal. Ikan ini berwarna hitam pekat dengan corak lingkaran di tubuhnya. Karena kelangkaannya, ikan pari jenis ini dijual dengan harga yang fantastis.

 

Flower Stingray

 

Seperti namanya, ikan pari ini memiliki corak kulit layaknya bunga yang bermekaran. Harga ikan pari ini juga termasuk cukup tinggi dari jenis ikan pari lainnya.

 

Daftar Harga Ikan Pari

 

Jenis Ikan Pari Harga
Leo X Motorola Stingray Rp  10.500.000
Tiger Stingray Rp  18.500.000
Parnaiba River Stingray Rp  21.500.000
Smooth Back River Stingray Rp  42.000.000
Bigtooth River Stingray Rp  34.000.000
Pure Black Diamond Stingray Rp 200.000.000 – Rp 1,5 Milyar
Flower Stingray Rp  57.000.000

 

Sobat sekalian dapat melihat daftar harga ikan lainnya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *