Gambar Ikan Aligator

Harga Ikan Aligator

Harga Ikan Aligator – belakangan ini banyak orang tertarik untuk memelihara ikan predator, salahsatunya adalah ikan aligator. Banyak yang memilih ikan ini karena harganya tangguh dan harganya terjangkau.

 

Nah, bagi sobat yang penasaran dengan harga ikan aligator dari berbagai macam jenis yang ada, kami akan mengulas harga ikan aligator di bawah ini.

 

Sebelum itu, ada baiknya sobat sekalian mengetahui jenis ikan aligator yang ada di pasaran, diantaranya:

 

Jenis-Jenis Ikan Aligator

 

Ikan Aligator Gar

 

Jenis ikan aligator ini merupakan yang terbesar dan dapat tumbuh hingga 3 meter dengan berat mencapai 140 kg. Ikan aligator ini merupakan yang paling banyak diperjualbelikan.

 

Ikan Aligator Platinum

 

Alogator platinum merupakan jenis ikan aligator yang paling cantik. Ikan ini berwarna putih perak mulus mengkilat tanpa ada bercak warna lain. Jenis ikan ini juga merupakan spesies yang langka karena memiliki kelainan, jadi tidak mudah untuk dibudidayakan.

 

Ikan Aligator Longnose Gar

 

Seperti namanya, jenis ikan yang banyak ditemui di perairan Amerika Utara dan Tengah ini memiliki moncong yang panjang. Dahulu, banyak orang di daerah pedalaman mengkonsumsi ikan ini. Sekarang ikan ini hanya dijadikan ikan hias saja.

 

Ikan Aligator Shortnose Gar

 

Berbanding terbalik dengan longnose gar, jenis ikan aligator yang berasal dari perairan lembah Missisipi dan Smissouri ini memiliki moncong yang pendek dan kecil.  Ukuran ikan ini juga lebih kecil daripada ikan aligator lainnya, yakni hanya sekitar 60 cm.

 

Ikan Aligator Spotted Gar

 

Jenis ikan aligator ini memiliki corak yang unik. Tubuhnya berwarna dasar silver dengan corak bintik berwarna hitam di seluruh tubuh bagian atasnya. Ikan aligator ini juga sudah langka dan sulit untuk dibudidayakan sehingga harganya cukup mahal.

Baca Juga :  Harga Ikan Baronang

 

Ikan Aligator Florida Gar

 

Hampir sama seperti spotted gar, ikan ini berwarna silver dan berbintik. Perbedaanya adalah bintik pada florida gar lebih sedikit dan ukurannya lebih besar.

 

Ikan Aligator Tropical Gar

 

Jenis ikan yang biasa disebut aligator tropis ini berasal dari perairan di selatan Mexico sampai ke Costa Rica. Jika dilepas di alam liar, Ikan ini dapat tumbuh hingga 1,25 meter.

 

Ikan Aligator Cuban Gar

 

Jenis ikan ini pertama kali ditemukan di Kuba Barat dan Isla De La Juventud. Ikan ini dapat tumbuh sepanjang 1 sampai 2 meter. Ukan ini mudah dipelihara dan dibudidayakan dengan usia yang dapat mencapai puluhan tahun.

 

Daftar Harga Ikan Aligator

 

Jenis Ikan Aligator Harga Ikan Anakan Harga Ikan Dewasa
Aligator Gar Rp 20.000 – Rp 30.000 Rp 100.000 – Rp 250.000
Aligator Platinum Rp 40.000 – Rp 60.000 Rp 300.000 – Rp 600.000
Aligator Longnose Gar Rp 30.000 – Rp 50.000 Rp 150.000 – Rp 350.000
Aligator Shortnose Gar Rp 25.000 – Rp 40.000 Rp 125.000 – Rp 300.000
Aligator Spotted Gar Rp 80.000 – Rp 150.000 Rp 400.000 – Rp 1200.000
Aligator Florida Gar Rp 60.000 – Rp 120.000 Rp 350.000 – Rp 900.000
Aligator Tropical Gar Rp 35.000 – Rp 60.000 Rp 250.000 – Rp 500.000
Aligator Cuban Gar Rp 30.000 – Rp 50.000 Rp 150.000 – Rp 450.000

 

Sobat sekalian dapat melihat daftar harga ikan lainnya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *