Jawaban Review Bab No 6 dan 7 IPA Halaman 44 Kelas 7

Jawaban Review Bab No 6 dan 7 IPA Halaman 44 Kelas 7

Jawaban Review Bab No 6 dan 7 IPA Halaman 44 Kelas 7 — Hai sobatku semuanya , salam giat belajar. Berikut jawaban tentang “Review Bab” materi IPA kelas VII BAB I semester 1. Dengan adanya pembahasan ini diharapkan Sobatku semuanya dapat memahami tentang Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah.

Lebih baik adik adik sebelum mengerjakan soal, membaca dan memahami materinya terlebih dahulu yang ada pada halaman sebelumnya. Dengan membaca materinya terlebih dahulu akan memudahkan adik adik dalam menyelesaikan soal.

Setelah adik adik memahami materi barulah adik-adik mengerjakan soal yang terdapat dibawah ini. Sebelum adik adik mencocokkan dengan kunci jawaban yang telah kami sediakan, ada baiknya adik-adik mengerjakan dahulu soal tesebut secara mandiri maupun diskusi dengan teman.

Kami juga menyediakan pembahasan soal. Dan pembahasan berikut hanya berfungsi sebagai pembanding dan menyakinkan jawaban adik adik semuanya dangan jawaban yang sudah adik adik kerjakan.

Jawaban IPA Halaman 44 Kelas 7

Review Bab

6. Berdasarkan gambar di bawah ini, tentukan volume batu.

Jawaban

Volume awal = 20 mL
Volume akhir = 40 mL
Maka volume batu = 40-20 = 20 ml
Penjelasan
Volume batu adalah sebanyak air yang dipindahkan ke dalam gelas ukuran. Pada gambar terlihat air yang dipindahkan oleh desakan batu. Batu merupakan benda yang tidan beraturan, jadi untuk mengukur volume benda benda yang tidak beraturan bentuknya itu, kamu harus mempergunakan gelas pengukur yang berisi air. Sebelum batu itu dicelupkan, perhatikan terlebih dahulu permukaan air pada gelas pengukur. Masukkan batu kedalam gelas pengukur dan lihatlah permukaan air pada gelas pengukur tersebut.

7. Bagas, Raffen, Nyongki dan Daniel ingin mengetahui apakah waktu untuk mendidihkan air akan lebih cepat apabila airnya diberikan garam terlebih dahulu atau tidak. Bantulah mereka:
a) menentukan tujuan percobaan
b) menentukan variabel-variabel dalam percobaan mereka
c) tuliskan langkah-langkah kerja/ prosedur mengerjakan percobaan ini

Baca Juga :  Jawaban Ayo Kita Berlatih 7.3 Matematika Kelas 8 Halaman 91 Semester 2 Bagian Esai

Jawaban

a. Tujuan Percobaan
Tujuan percobaan adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan garam terhadap waktu untuk mendidihkan air.


b. Menentukan variabel
Variabel bebas = jumlah penambahan garam
Variable terikat = waktu mendidihkan air
Variable control = jumlah air, suhu pemanasan, sifat bahan wadah pemanas
Penjelasan
Variabel secara umum dapat didefinisikan sebagai objek yang berbentuk apa saja yang ditentukan oleh peneliti dengan tujuan untuk memperoleh informasi supaya dapat ditarik sebuah kesimpulan.  Sedangkan secara teoritis, variabel penelitian diartikan sebagai suatu objek, sifat, atribut atau nilai dari orang, atau kegiatan yang mempunyai bermacam-macam variasi antara satu dengan lainnya yang ditetapkan oleh peneliti dengan tujuan untuk dipelajari dan ditarik kesimpulan.
Variabel bebas merupakan variabel yang dapat mempengaruhi atau yang menjadi sebab-perubahannya atau timbulnya variabel terikat. Pada penelitian, variabel bebas sering disebut sebagai variabel stimulus, predictor, antecedent, variabel pengaruh, variabel perlakuan, variabel treatment dan variabel risiko.
Hal tersebut dikarenakan variabel bebas adalah variabel yang sifatnya bebas (tidak dipengaruhi variabel lain), sedangkan disebut sebagai variabel pengaruh karena variabel ini mempengaruhi variabel lainnya
Variabel terikat/tergantung merupakan variabel yang dipengaruhi oleh variabel bebas. Variabel dependen sering disebut juga variabel hasil, akibat, ataunjuga variabel tanggapan dan juga variabel jawaban.
Variabel kontrol atau variabel kendali merupakan variabel yang perlu dikontrol, dipertahankan tetap, atau diacak sedemikian rupa sehingga pengaruh mereka dinetralisir, dikeluarkan atau disamakan bagi semua kondisi

c. Langkah-langkah / Prosedur
– Siapkan 2 panci untuk mendidihkan
– Isi panci A dengan air saja, dan panci B dengan air+garam
– Panaskan kedua panci menggunakan kompor dengan api yang sama
– Hitung waktu pemanasan kedua zat tersebut mulai dari menyalakan api hingga mendidih

Baca Juga :  Jawaban Uji Kemampuan No 2 IPA Halaman 60 Kelas 7

Penutup

Demikian pembahasan tentang Jawaban Review Bab No 6 dan 7 IPA Halaman 44 Kelas 7. Semoga dengan adanya pembahasan diatas dapat membantu sobatku semuanya dalam belajar serta dapat dijadikan pembanding bagi jawaban yang sudah dikerjakan. Jangan lupa untuk selalu belajar dan berlatih agar lebih cepat dalam memahami materi. Semoga bermanfaat

Catatan  :

1. Konten ini dibuat untuk membantu serta membandingkan dengan hasil pekerjaan sendiri.
2. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa siswi untuk mengeksplorasi jawaban lebih baik.
3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

Baca Juga

Jawaban Review Bab No 1 dan 2 IPA Halaman 41 Kelas 7
Jawaban Review Bab No 3 IPA Halaman 41 Kelas 7
Jawaban Review Bab No 4 dan 5 IPA Halaman 43 Kelas 7

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *