berikut.id – Perusahaan Qualcomm Snapdragon secara resmi mengumumkan chipset terbarunya yang diklaim menjadi yang terkencang di 2023.
Seperti yang diketahui Snapdragon merupakan rajanya dalam memproduksi chipset dengan performa terbaik. Pada awal tahun 2023 nanti, chipset flagship Snapdragon 8 Gen 2 akan hadir dengan membawa fitur upgrade dan terbaru. apa saja Keunggulan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2.
Sebagai chipset flagship, Snapdragon 8 Gen 2 dirancang untuk mentenagai smartphone Android kelas atas. Chip ini nantinya akan membuat smartphone menjadi lebih bertenaga dan lebih efisien. Snapdragon 8 Gen 2 menghadirkan terobosan Artificial Intelligence atau AI yang lebih cerdas namun memiliki efisiensi daya hingga 60 persen.
AI atau kecerdasan buatan tersebut didukung dengan Qualcomm Hexagon Processor untuk mendongkrak kinerja pemrosesan bahasa. Di mana, nantinya dua bahasa dapat diterjemahkan dalam satu waktu sekaligus. Selain itu, chip ini juga berbekal modem Snapdragon X70 5G dengan Qualcomm 5G AI Processor untuk menawarkan kecepatan unggah dan unduh 5G, jangkauan, latensi, dan efisiensi daya.
Mulai dari spesifikasi teknisnya chipset ini menggunakan config 1×3.19GHz (Cortex-X3), 2×2.8GHz (Cortex-A715), 2×2.8GHz (Cortex-A710), 3×2.0GHz (Cortex-A515)
Snapdragon 8 Gen 2 membawa Wi-Fi 7 dengan latensi rendah yang memungkinkan konektivitas lebih lancar. Ia juga membawa fitur terbaru berupa AV1 Codec, sebuah teknologi yang akan menunjang peningkatan kualitas video lebih tinggi hingga 8K HDR namun dengan ukuran file lebih efisien. Chipset ini bahkan mampu menyokong penggunaan kamera hingga 200 MP.
Keunggulan lain yang digandeng oleh Snapdragon 8 Gen 2 adalah teknologi ray racing pada fitur Snapdragon Elite Gaming. Di mana, teknologi ini mampu menyajikan pengalaman grafis pada game yang semakin nyata dan imersif. Smartphone akan dapat memantulkan efek cahaya sehingga pantulan dan iluminasi dalam game akan semakin realistis.
Untuk mendukung aktivitas gaming jadi lebih lancar, Snapdragon 8 Gen 2 ditopang GPU 25 persen lebih cepat dan CPU yang diklaim lebih hemat daya mencapai 40 persen. Snapdragon 8 Gen 2 juga dibekali teknologi Snapdragon Sound untuk mendapatkan suara yang lebih detail.
Peningkatan tersebut membuatnya menjadi 35% lebih cepat dan 45% lebih hemat daya ketimbang Snapdragon 8+ Gen 1. Selain itu terdapat fitur ray tracing yang berfungsi agar developer game dapat meningkatkan tampilan grafik bayangan lebih halus.
Tidak hanya itu fitur tersebut membuat pantulan cahaya lebih detail dan gambar lebih cerah saat in game yang dapat menjadikannya super HD. Untuk mendukung system komputasi yang lebih cepat chipset ini menambahkan fitur tambahan INT4 support dan memori LPDDR 5s.
Disisi kamera terdapat dukungan kualitas hingga 200MP, 1 inch sensor gambar, 8K HDR penangkapan video.
Mendukung jaringan 4/5G dengan X70 LTE/5G 10.000Mbps Down dan 3.500Mbps Up serta Wifi versi 7,6,5.
Dan fitur terakhir adalah peningkatan sistem suara dinamik spatial yang dimana saat menggerakkan kepala maka ada perubahan sumber suara menyesuaikan dengan rotasi kepala.